Bantuan CSR PT BPI pemugaran RTLH Desa Wonokerso

  • Oct 19, 2023
  • Desa Wonokerso

Merupakan salah satu program CSR PT BPI bersama dukungan dari Pemdes Desa Wonokerso dalam membantu mengurangi angka kemiskinan di Desa-desa penyangga atau desa yang berdekatan dengan PT  Bhimasena Power Indonesia (BPI) salahsatunya di Desa Wonokerso, adapun rumah warga yang tidak layak huni tahun 2023 ini yang mendapat bantuan dari PT. BPI adalah rumah milik Ibu Suyatmi Alamat Dukuh Sraman RT 003 RW 004 Desa Wonokerso Kec. Kandeman Kab. Batang. Ibu Suyatmi merupakan janda yang sudah memasuki usia lansia, merupakan salah satu warga miskin di Desa Wonokerso.

Dalam Kunjungan awal yang di dampingi oleh Bapak Kepala Desa Wonokerso dan pendampingan dari CSR PT BPI diwakilkan oleh Bapak Lukman dan Bapak Ali tim meninjau survey lokasi langsung rumah ibu Suyatmi. dan sekaligus penyerahan bantuan uang RTLH sebesar Rp 12.500.000,- ( Dua belas juta rupiah) dengan dilaksanakan pemugaran RTLH dibantu swadaya masyarakat. 

 

 

Pada akhirnya telah selasai rampung pekerjaan RTLH rumah ibu Suyatmi dengan baik dan lancar juga selasai. Terimakasih kami sampaikan kepada Csr PT BPI yang telah membantu support dana dan terima kasih kepada Pemerintah Desa Wonokerso Bapak Kepala Desa Bapak Sudomo, A.Md yang telah membantu dan tentu terimakasih kepada segenap warga dukuh Sraman yang telah membantu swadaya dalam penyelesaian pembangunan rumah ibu Suyatmi.